Promo BD36

Real Madrid Siap Rekrut Neymar

Detik Bola | Berita Bola Nama Neymar telah masuk dalam pemain top dunia bersama klubnya FC Barcelona, dan tampaknya Real Madrid ingin memetik bintang besar tersebut dari pohon saingan terbesarnya.

Seperti yang dilaporkan Javier Matallanas dari surat kabar Spanyol AS, Presiden Real Madrid Florentino Perez akan mencoba untuk mendatangkan Neymar dari Barcelona. Tetapi Matallanas tidak menjelaskan secara spesifik kapan Real Madrid akan mulai mengejar Neymar, tetapi ia menyatakan bahwa Perez ingin mendatangkan pemain Brazil yang sebenarnya nyaris mendarat di Los Merengues.

Kontrak Neymar berikutnya mungkin akan dijadwalkan oleh Barcelona dalam waktu dekat ini dan menurut laporan Matallanas, Perez bersedia membayar $ 221.000.000 untuk penalty kontrak yang berlaku dan melebihi gaji Neymar dari berapapun yang dibayarkan Barcelona.

Jika Real Madrid telah menyatakan akan menangani klausul pelepasan Neymar, maka ia dapat bernegosiasi selanjutnya dengan Real Madrid dan meninggalkan Barcelona. Namun menurut laporan ESPN mengutip dari majalah olahraga spanyol, Neymar tidak memiliki keinginan untuk menyeberang ke klub saingan saat ini.

Menurut Luis Mascaro dari  Neymar 23 tahun yang karirnya bersinar di Barcelona, tampaknya berpotensi untuk meninggalkan Spanyol karena masalah pajak dan masalah hukum lainnya.

Manchester United juga dikabarkan tertarik untuk mengontrak Neymar. Manchester United merupakan salah satu klub di Liga Premier Inggris yang mempunyai kemampuan finansial untuk membayar biaya transfer Neymar dan memenuhi tuntutan gajinya. The Red Devils telah mencoba untuk mendatangkan Neymar pada bulan Agustus, tetapi ia masih belum bersedia untuk meninggalkan klub pada saat itu.

Apakah Neymar akan merubah pandangannya mengenai masa depannya di Barcelona, apapun keputusannya patut kita tunggu apa yang terjadi selanjutnya.

Detik Bola | Berita Bola, Ulasan Panduan, Galeri, Jadwal Bola, Pasaran Bola

About AdminDetikBola

Check Also

VAR

VAR Dulu atau Wasit Dulu? Direktur Wasit FIFA Memberi Jawaban

Perdebatan mengenai penggunaan Teknologi Bantuan Wasit (VAR) dalam sepakbola telah mencapai puncaknya dalam beberapa tahun …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *