Promo BD36

Ole Akui Telah Mengambil Keputusan Salah Saat Melawan Leicester

Bos Manchester United Ole Gunnar Solskjaer telah mengaku membuat beberapa keputusan buruk setelah timnya kalah di Leicester. Kekalahan menjadi tidak bisa terhindarkan akibat pengambilan keputusan itu. Salah satunya adalah dengan memainkan Harry Maguire.

Kembali bermain di Premier League setelah jeda internasional tidak langsung memberikan kesempatan MU untuk merasakan kemenangan lagi. Pada hari Sabtu kemarin, MU harus tidak mendapatkan poin setelah dikalahkan oleh Vardy dan kawan-kawan dengan skor 4-2.

Hasil ini tentu saja membuat para fans MU merasa kecewa dan menuntut agar Ole Gunnar Soskjaer keluar dari kursi kepelatihan tim Setan Merah. Kekecewaan ini bukan tanpa alasan, hingga 140 lebih pertandingan, Ole masih belum mendatangkan trofi kepada MU.

Padahal jika melihat skuadnya, sudah sangat mewah dibandingkan pelatih lain sebelum Ole menjadi manajer. Namun, esoknya setelah pertandingan, Ole mengaku bahwa ada sejumlah kesalahan dan keputusan yang tidak tepat yang ia buat. Sehingga MU raih hasil buruk.

Ole Akui Telah Mengambil Keputusan Salah Saat Melawan Leicester

Apa Saja Keputusan Salah Itu?

The Red Devils tampil tidak berdaya dan kesulitan untuk menghentikan Leicester. Terbukti, pertandingan yang diselenggarakan di Stadion King Power pada hari Sabtu kemarin membuat MU harus kalah setelah the Fox mencatatkan kemenangan dengan skor 4-2.

Pada keesokan harinya, Ole mengaku bahwa ia memiliki keputusan yang salah hingga menyebabkan kekalahan. Di sektor bek misalnya, Ole lebih memilih untuk memainkan Harry Maguire meskipun belum dalam kondisi fit setelah absen dalam 1 hingga 2 bulan terakhir.

Kondisi yang belum fit ini membuat hampir semua 4 gol yang dicatat oleh Leicester adalah hasil buruknya permainan sang kapten ini. Maguire blunder sekali, dan 3 kali tampak tidak fokus hingga pemain lawan bisa mengambil bola dengan mudah dan tidak terkawal.

Posisi yang ditinggalkan oleh Varane akibat cedera juga diisi oleh Lindelof, tetapi belum bisa mengawal Jamie Vardy dengan baik juga. Solskjaer juga menambahkan bahwa 4 gol yang MU kebobolan itu murni karena kesalahan buruk bek tengah mereka terlebih karena ceroboh.

Selain itu, Pogba yang diturunkan sejak awal juga tidak bermain bagus. Keputusan mengirim bola hingga mengoper ke posisi salah sering terjadi. Ole menambahkan bahwa ini mungkin karena efek kelelahan yang dialami setelah jeda internasional yang mereka jalani.

Disamping itu, dia memuji permainan yang ditampilkan oleh Mason Greenwood karena berhasil membuka gol pembuka dan menjadi salah satu pemain kunci. Akan tetapi, banyak fans yang menghujat penampilannya karena dianggap terlalu egois ketika bermain.

 

Board Manchester United Masih Mengatakan Posisi Ole Aman

Di samping banyak permintaan dari fans untuk menggantikan Ole dengan pelatih lain, Board atau atasan di kantor Manchester United tidak menyanggupi permintaan tersebut. Mereka beranggapan bahwa posisi Ole di MU masih aman dan belum akan dipecat.

Ole yang dalam 3 pertandingan terakhir masih belum bisa mendatangkan kemenangan bagi skuad setan merah dianggap masih membutuhkan waktu. Sehingga Board masih memberi waktu bagi Ole untuk membuktikan kelayakannya berada di kursi manajer MU.

Namun, fans yang telah menuntut hasil sempurna menjadi tidak digubris. Padahal, dalam beberapa pertandingan selanjutnya, MU akan menghadapi tim-tim besar seperti Tottenham, MC, hingga Liverpool. Sehingga para fans khawatir peringkat timnya itu harus turun lagi.

Manchester United bersama pelatihnya kini sedang mengalami masa sulit. Banyak yang memberikan protes karena masih belum bisa memberikan hasil yang terbaik. Setelah laga melawan Leicester, Ole juga mengakui ini adalah kesalahan dari keputusan yang dibuat.

About AdminDetikBola

Check Also

VAR

VAR Dulu atau Wasit Dulu? Direktur Wasit FIFA Memberi Jawaban

Perdebatan mengenai penggunaan Teknologi Bantuan Wasit (VAR) dalam sepakbola telah mencapai puncaknya dalam beberapa tahun …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *