Promo BD36

Kesepakatan Rahasia Ilkay Gundogan Kepada Barcelona

Gelandang tengah Manchester City, Ilkay Gundogan dikabarkan telah sepakat untuk bergabung dengan Barcelona di musim yang akan datang. Namun diam-diam, Ilkay Gundogan dikabarkan memiliki klausul rahasia kepada Barcelona sebelum merekrutnya dari Manchester City. Kondisi financial Barcelona menjadi alasan dibalik kontrak rahasia antara kapten tim Manchester City musim lalu ini. 

Ilkay Gundogan

Ilkay Gundogan Sepakat Kontrak 2 Tahun 

Jurnalis sepakbola internasional, Fabrizio Romano kembali menggemparkan jagat dunia sepakbola lewat akun sosial media pribadinya. Melalui akun sosial media pribadinya, Fabrizio Romano mengabarkan kesepakatan transfer antara Manchester City bersama tim raksasa asal Spanyol, Barcelona. Sang juara Liga Inggris, Manchester City dikabarkan telah melepas kapten tim The Citizens yang membersamai mereka mengangkat tiga piala bergengsi di Eropa musim lalu. 

Nama pemain tersebut tidak lain merupakan Ilkay Gundogan yang tampil menjadi pahlawan pada laga final Piala FA kontra Manchester United musim lalu. Pada pertandingan tersebut, pemain asal Jerman itu berhasil mencetak dua gol, sekaligus mengantarkan The Citizens menjadi juara Piala FA. Rekor golo tercepat di Piala FA juga berhasil dipecahkan oleh pemain yang menjadi kapten Manchester City pada laga di Wembley Stadium tersebut. 

Namun sayang, Ilkay Gundogan dikabarkan telah mengakhiri karir bermainnya bersama The Citizens. Barcelona dikabarkan mendatangkan pemain asal Jerman tersebut secara cuma-cuma. “Ilkay Gundogan ke Barcelona, ​Here We Go!,” tulis Fabrizio Romano. Pemain Timnas Jerman tersebut dikabarkan akan bergabung bersama The Blaugrana dengan kontrak hingga tahun 2025 dengan opsi perpanjangan satu tahun. 

Dengan kedatangan pemain lini tengah Manchester City tersebut, Xavi Hernandes bisa dengan tenang melepas Sergio Busquets yang mengumumkan kepergiannya musim lalu. 

Kesepakatan Rahasia Untuk Barcelona 

Situasi keuangan Barcelona yang tengah terguncang saat ini tentunya menjadi perhatian pemain sebelum bergabung ke Camp Nou. Begitu pula bagi Ilkay Gundogan. Pemain Timnas Jerman ini dikabarkan mengajukan klausul rahasia sebelum menandatangani kontrak bersama The Blaugrana. Menurut laporan laman Sport.es, Gundogan disebut menambahkan klausul keamanan karir bermainnya jika The Blaugrana gagal mendaftarkannya dikarenakan regulasi keuangan La Liga. 

Pemain Timnas Jerman tersebut tidak mau kasus Jules Kounde yang gagal didaftarkan Barcelona pada tahun lalu bisa terjadi kepada dirinya. Dalam klausul tersebut, Gundogan menambahkan jika dirinya akan bebas untuk pergi dari Camp Nou jika The Blaugrana terkena pelanggaran gaji dari La Liga. Namun pihak dari Xavi Hernandes meyakinkan jika kasus yang terjadi kepada Jule Kounde tidak akan terjadi kepada dirinya.

Selain itu, dilansir dari Mundo Deportivo, Gundogan dikabarkan telah menjalani tes medis sebelum diumumkan resmi berbaju Barcelona di musim yang akan datang. 

Statistik Ilkay Gundogan 

Pemain kelahiran Jerman, 24 Oktober 1990 ini banyak menghabiskan karirnya di Liga Jerman. Sebelum bergabung dengan Manchester City, Gundogan tercatat menjalani karir 5 tahun bersama Borrusia Dortmund. Bergabung sejak tahun 2016 lalu, pemain andalan Timnas Jerman ini telah berhasil mengoleksi 60 gol serta 40 assist dari 304 pertandingan bersama The Citizens. Selain itu, pada saat membela Borrusia Dortmund, pemain berusia 32 tahun ini telah berkontribusi dalam 15 gol dan 20 assist dalam 157 pertandingan. 

Karirnya di kompetisi internasional bersama Timnas Jerman juga cukup gemilang dengan catatan 17 gol telah dipersembahkannya dari 67 pertandingan di segala kompetisi. Itulah kabar transfer musim panas di Eropa antara Ilkay Gundogan yang dikabarkan akan bergabung dengan Barcelona di musim yang akan datang.

About AdminDetikBola

Check Also

VAR

VAR Dulu atau Wasit Dulu? Direktur Wasit FIFA Memberi Jawaban

Perdebatan mengenai penggunaan Teknologi Bantuan Wasit (VAR) dalam sepakbola telah mencapai puncaknya dalam beberapa tahun …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *