Promo BD36

Positif COVID-19 Cristiano Ronaldo Terlihat Malas Mematuhi Protokol Kesehatan

Seperti yang sudah ramai dibicarakan, Cristiano Ronaldo dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Bintang besar persepakbolaan Italia ini memang dinilai kerap kali malas atau juga kurang menghormati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Hal ini dapat dilihat dari beberapa foto yang beredar di internet.

Ronaldo sendiri dikatakan positif COVID-19 pada hari Selasa, 13 Oktober 2020. Dalam sebuah tes yang sudah dilakukan oleh pihak Timnas Portugal sendiri, Ronaldo terbukti positif tertular virus corona. Hal ini tentu saja mengharuskan mega bintang sepak bola ini wajib melakukan isolasi mandiri di rumah.

Hal tersebut berlangsung ketika Portugal akan melawan Swedia di Lisabon di dalam ajang pertandingan UEFA Nations League. Pemain sepak bola muda tersebut dikabarkan memilih untuk istirahat dan pulang ke rumahnya. Mantan pemain Real Madrid, Sporting Lisbon, dan Manchester United itu memilih pulang ke Turin, Italia.

Ronaldo akan melakukan isolasi mandirinya di rumah klub kebanggaannya sekarang, Juventus. Sementara itu, ia akan menaiki pesawat dan dibawa menuju vila menggunakan taksi. Hal ini tampak lagi-lagi disorot oleh media, mengingat ia kembali terlihat tidak menghormati mengenai protokol kesehatan dari pemerintah Italia sendiri.

Melanggar Protokol Kesehatan

Semenjak merebaknya wabah pandemi COVID-19 ini, memang sering kali pemain 35 tahun ini dikabarkan telah melanggar protokol kesehatan dari pemerintah. Mulai dari terlihat ia yang melakukan keliling dengan kekasihnya, Georgina Rodriguez di jalanan Madeira hingga terlihat dirinya juga dapat berlatih di sebuah stadion.

Bahkan di tengah-tengah dirinya mengalami masa karantina, dikabarkan Ronaldo sedang asyik mengadakan pesta. Pemain yang sudah banyak menjuarai pertandingan liga ternama inipun hingga pernah ditegur. Teguran tersebut terjadi saat dirinya yang tidak mengenakan masker saat berada di stadion, ketika pertandingan Timnas Portugal berlangsung.

Bahkan pemain yang sudah juara di liga italia, inggris, dan spanyol ini juga nekat melakukan penerbangan ke Portugal. Walaupun di Juventus sendiri sudah ada dua kasus positif corona sekalipun. Hal ini tentu saja membuat media dan masyarakat luas menjadi terfokus dengannya.

Seharusnya, menurut protokol kesehatan dan aturan yang berlaku, Ronaldo wajib melakukan karantina mandiri lebih dulu sebelum bepergian kemana-mana apalagi dengan mengendarai kendaraan umum bersama banyak orang lainnya. Akan tetapi ia tetap memilih terbang menuju Portugal hingga sekarang ini CR7 juga sudah dinyatakan positif corona.

Karena terbukti sudah positif corona, maka Ronaldo tentu saja harus absen di beberapa pertandingan laga yang akan berlangsung nanti. Bahkan ia juga berpotensi akan melewatkan laga melawan Barcelona di liga champions nanti. Hal ini mengartikan jika dirinya akan gagal bertemu dengan Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo Covid

Cristiano Ronaldo Terkena Covid19 Tanpa Gejala 

Sejak dinyatakan positif tertilae COVID-19, Cristiano Ronaldo dibebas tugaskan dan tidak akan mengikuti pertandingan hingga masa isolasinya selesai. Pemain internasional dari Portugal ini sekarang memang dalam kondisi baik dan tanpa gejala. Ia sedang melakukan karantina mandiri di Turin, Italia sesuai dengan pernyataan Timnas Portugal sendiri.

Walaupun pasien yang positif COVID-19 tidak menunjukkan adanya gejala atau asimtomatik, tetap saja meraka diwajibkan untuk melaksanakan isolasi mandiri. Hal ini tentu tujuan utamanya supaya tidak menularkan virus ke orang lain di sekitarnya. Sesuai penelitian di Jepang mengenai hal ini berbeda dengan yang mengalami gejala.

Jika tidak mengalami gejala atau asimtomatik, pasien akan cenderung lebih cepat sembuhnya dan hanya memerlukan waktu sekitar sembilan hari saja. Sedangkan untuk pasien dengan gejala akan sembuh dalam kurun waktu 15 hari. Hal ini sudah dibuktikan infeksi virus corona di kapal pesiar Diamond Princess.

Menurut peneliti, pada mulanya virus bisa saja muncul setelah 6 hari, namun kemungkinan pasien tanpa gejala akan bebas dari virus sekitar 8 hingga 10 hari. Ketikan melakukan isolasi mandiri diwajibkan untuk meminimalkan kontak dengan orang lain, selalu cuci tangan, dan rutin memeriksa suhu tubuh.

Penggunaan masker juga sangat penting untuk pasien dan juga bukan pasien. Dengan demikian anda bisa meminimalkan kemungkinan menularkan atau tertular virus corona dari orang lain. Pastikan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan untuk meminimalkan tertularnya virus COVID-19.

About AdminDetikBola

Check Also

VAR

VAR Dulu atau Wasit Dulu? Direktur Wasit FIFA Memberi Jawaban

Perdebatan mengenai penggunaan Teknologi Bantuan Wasit (VAR) dalam sepakbola telah mencapai puncaknya dalam beberapa tahun …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *